Berikut kami sampaikan beberapa gambaran persyaratan yang harus ditaati dan dilengkapi untuk mendaki Gunung Sumbing di era kenormalan baru ini. |
Syarat dan Ketentuan Untuk Mendaki Gunung Sumbing
Jalur Buka / Tutup Pendakian Gunung Sumbing
Syarat dan Ketentuan Untuk Mendaki Gunung Sumbing.
Salah satu sifat pendaki yang bijak adalah mengedepankan aturan di bandingkan dengan komentar yang kurang perlu atau tidak mengetahui mengapa aturan tersebut diberlakukan. Semua aturan sudah disesuaikan dengan keputusan bersama, kebaikan bersama dan tentunya adalah keselamatan untuk semuanya.
Berikut kami sampaikan beberapa gambaran persyaratan yang harus ditaati dan dilengkapi untuk mendaki Gunung Sumbing di era kenormalan baru ini :
- Memakai masker dan membawa masker cadangan.
- Membawa hand sanitizer masing masing.
- Membawa surat kesehatan dari puskesmas / bidan rujukan Basecamp (untuk sementara harus Rapid Test karena sesuai kebijakan / prosedur dari Dinas Kesehatan, tapi semoga bisa dinego cukup surat keterangan sehat biasa).
- Tidak sedang flu, batuk atau demam.
- Alat makan minum perorangan.
- Membawa kartu identitas 1 orang 1 identitas.
- Surat jalan dari Kantor Desa setempat yang disertai jumlah personil dan nama lengkap sesuai identitas
- Tenda kapasitas 4 orang untuk 2 orang.
- Untuk menginap di Basecamp kami batasi
- Perlengkapan pendakian dan prosedur Basecamp yang sudah ada tetap berjalan.
Catatan :
Untuk hari dan tanggal pembukaan jalur pendakian saat ini masih dalam proses persiapan dan persetujuan dari instansi pemerintah yang terkait.
Sumber : @symphony_sumbing
instagram.com/symphony_sumbing
Sumber : @symphony_sumbing
instagram.com/symphony_sumbing
Tags:
Pandemi Covid-19