Paket Wisata Jogja - Embung Nglanggeran

Sewa Mobil Yogyakarta - Paket Honeymoon Yogyakarta
Paket Wisata Jogja - Embung Nglanggeran Indahnya Danau Buatan di Atas Bukit Gunungkidul 

Datang ke Jogja dan hanya mempunyai waktu singkat tapi ingin menikmati tempat-tempat wisata alam di Jogja yang indah dan berdekatan? Datang saja ke Embung Nglanggeran yang ada di kabupaten Gunungkidul.
Embung Nglanggeran Indahnya Danau Buatan di Atas Bukit Gunungkidul
Embung Nglanggeran yang mempesona dengan menawarkan panorama sunset tiada tara.
Sumber: rentalmobilavanzajogja.com

Embung Nglanggeran

Dulunya di daerah Nglanggeran ini hanya sebuah perbukitan, namun berkat peran dari pemerintah dan masyarakat sekitar bukit tersebut disulap menjadi sebuah embung yang berada tepat di atas bukit.
Embung Nglanggeran adalah salah satu objek wisata yang baru di Gunung Kidul. Mengingat umur dari tempat wisata tersebut baru 3 tahun. Embung Nglanggeran diresmikan menjadi objek wisata oleh Raja Jogja yaitu Sri Sulta HB X pada 19 Februari 2013.

Embung Nglanggeran Indahnya Danau Buatan di Atas Bukit Gunungkidul
Embung Nglanggeran Gunungkidul Yogyakarta
Sumber: KOMPAS/AGUS SUSANTO
Selain menjadi tempat wisata, Embung Nglanggeran berfungsi sebagai penampung atau penyimpan air untuk mengairi kebun-kebun yang ada di bawah Bukit Nglanggeran. Oleh sebab itu tempat ini juga disebut dengan Kebun Buah Nglanggeran.

Fasilitas Embung Nglanggeran

Karena Embung Nglanggeran adalah hasil dari kolaborasi antara pemerintah dan masyarakat sekitar maka di objek wisata alam Embung Nglanggeran ini sudah tersedia cukup lengkap fasilitas. Beberapa di antaranya adanya lahan parkir yang luas, terdapat toilet, pendopo hingga warung.
Embung Nglanggeran Indahnya Danau Buatan di Atas Bukit Gunungkidul
Terlihat gazebo yang dapat pengunjung Embung Nglanggeran gunakan untuk istirahat sambil menikmati indahnya sunset.
Sumber: yanoe photography
Menaiki sebuah anak tangga untuk menuju Embung Nglanggeran, pengunjung tetap bisa menikmati fasilitas yang telah disediakan. Terdapat tempat duduk yang terbuat dari cor-coran semen hingga gazebo yang siap melindungi pengunjung dari panas matahari atau air hujan.

Pemandangan Embung Nglanggeran

Embung Nglanggeran selain berdekatan dengan objek wisata Gunung Api Purba yang menawarkan pemandangan lebih tinggi tersebut tidak kalah cantik untuk berburu sunset dari tetangganya.
Embung Nglanggeran Indahnya Danau Buatan di Atas Bukit Gunungkidul
Gunung Api Purwa yang bersampingan dengan Umbung Nglanggeran.
Sumber: blog.reservasi.com
Telah banyak beredar foto-foto yang diambil oleh para pengunjung di Embung Nglanggeran yang begitu indah. Berikut adalah beberapa foto Embung Nglanggeran.


Biaya Tiket Masuk (Retribusi) Embung Nglanggeran

Objek wisata di Gunungkidul ini sejak pertama kali diresmikan telah diberlakukan biaya retribusi atau tiket masuk ke kawasan objek wisata Nglanggeran. Untuk biaya retribusi di Embung Nglanggeran sudah menjadi satu paket dengan asuransi dan parkir kendaraan.
Embung Nglanggeran Indahnya Danau Buatan di Atas Bukit Gunungkidul
Lahan parkir kendaraan pengunjung di Embung Nglanggeran.
Sumber: jogjakini.wordpress.com
Harga dari tiket masuk Embung Nglanggeran sendiri cukup terjangkau, setiap orang hanya dikenakan biaya masuk kawasan wisata Embung Nglanggeran Gunungkidul sebesar Rp 7.000,00.

Tips di Embung Nglanggeran

Jika Anda terobsesi terhadap foto-foto di atas dan ingin juga mendapatkan hasil foto yang begitu cantik di Embung Nglanggeran, ada baiknya Anda memperhatikan hal-hal berikut.
Embung Nglanggeran Indahnya Danau Buatan di Atas Bukit Gunungkidul
Cuaca yang cerah di Embung Nglanggeran.
Sumber: rizkirahmatia.wordpress.com

Cuaca

Cuaca sangat mempengaruhi liburan Anda di Embung Nglanggeran. Bilamana cuaca tidak mendukung, sebaiknya Anda urungkan untuk ke Embung Nglanggeran. Namun jika cuaca mendukung atau bagus, jangan sia-siakan untuk datang ke Embung Nlanggeran.

Waktu

Saat cuaca sudah bagus dan mendukung untuk pengambilan foto yang indah terutama bilamana Anda mengejar sunset di Embung Nglanggeran, maka perhatikanlah waktu keberangkatan Anda dari kediaman Anda menuju Embung Nglanggeran.
Embung Nglanggeran Indahnya Danau Buatan di Atas Bukit Gunungkidul
Sumber: kakaandfriend.blogspot.com
Untuk berjaga-jaga, sebaiknya bila Anda bertolak dari pusat kota Jogja, berangkatlah sekitar pukul 15:00 WIB agar setibanya di Embung Nglanggeran, Anda dapat menikmati dan mencari view atau angle yang bagus untuk pengambilan foto.

Kendaraan

Cuaca bagus, waktu tepat pastikan juga kendaraan yang Anda gunakan siap menaklukkan medan. Bilamana Anda menggunakan kendaraan roda dua, pastikanlah dalam keadaan prima baik mesin hingga ban. Begitu pula dengan Anda yang menggunakan kendaraan roda empat.
Medan jalan setelah mendekati lokasi dari Embung Nglanggeran kita akan dipaksa untuk berhati-hati dan sigap dalam berkendara. Mengingat jalan yang ada di Embung Nglanggeran ini belum begitu baik, maka berhati-hatilah.

Bagi Anda yang menggunakan kendaraan roda empat jangan khawatir, kendati jalan di Embung Nglanggeran tidak begitu baik namun jalan tersebut satu arah. Artinya Anda tidak akan berhadap dengan kendaraan di sepanjang jalan di Embung Nglanggeran.

Peta Menuju Embung Nglanggeran

Bagi Anda yang berada di daerah Sleman atau pun kota Jogja, dapat menuju ke Embung Nglanggeran menggunakan kendaraan pribadi dengan jarak tempuh kurang lebih 45 menit.
Embung Nglanggeran Indahnya Danau Buatan di Atas Bukit Gunungkidul
Lokasi Embung Nglanggeran.
Sumber: yoichiphotography.blogspot.co.id
Rute menuju Embung Nglanggeran bila Anda dari Jogja pastinya harus melewati Jalan Jogja-Wonosari. Silahkan ikuti terus jalan Jogja-Wonosari hingga sampai di Indomaret Piyungan yang lokasinya sebelum naik ke gunung dan melewati Bukit Bintang.
Pas pulangnya dari Embung Nglanggeran jangan sampai tidak mampir di Hargo Dumilah atau Bukit Bintang ya. Baca post berikut ROMANTISNYA BUKIT BINTANG DI JOGJA
Anda dapat bertolak dari Indomaret Piyungan menuju Embung Nglanggeran. Waktu yang dibutuhkan cukup singkat yaitu sekitar 25 menit saja.

Jika Anda tidak menggunakan smartphone untuk navigasi perjalanan menuju Embung Nglanggeran, jangan khawatir, karena di pinggir-pinggir jalan sepanjang jalan menuju Embung Nglanggeran telah terpampang jelas arah-arahnya.

Berikut alamat lengkap dari Embung Nglanggeran yang dapat Anda jadikan acuan bertanya kepada masyarakat di jalan bila mana Anda tidak yakin dalam perjalanan.
Alamat: Nglanggeran, Patuk, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55862
Jika Anda mempunyai smartphone, Anda dapat menggunakan Google Maps Embung Nglanggeran yang bertolak dari Indomaret Piyungan.


Video Embung Nglanggeran

Semakin banyak orang yang mengabadikan lokasi wisata kebun buah dan sekaligus Embung Nglanggeran tersebut dengan berbagai cara. Selain dengan memotret, juga sangat bagus untuk pengambilan gambar dengan video.

Berikut adalah salah satu video yang menampilkan keindahan Embung Nglanggeran di Gunung Kidul. Selamat menyaksikan.

Sumber,

Call Center ExploreWisata.com,
085.643.455.685
D72E559E / 7A722B86
#porter #guide #pemandu #transport lokal #rinjani 3.726 mdpl #semeru 3.676 mdpl #slamet 3.428 mdpl #lawu 3.265 mdpl #merbabu 3.145 mdpl #sindoro 3.150 mdpl #gunungprau 2.565 mdpl #gunungsikunir #porterrinjani #portersemeru #porterargopuro #portermerbabu #porterlawu #porterslamet #portersumbing #portersindoro #kaosadventure #kaosbacpacker #backpackerindonesia #opentripsemeru #opentripmerbabu #opentripkarimunjawa #opentriprinjani #cikuray #gede #parango #gunungsalak #bromo #karimunjawa #guapindul #raftingsungaielo #raftingelo #raftingprogo #tangkubanperahu #derawan #belitung #pahawang #cartensz piramid, #trekkingcartensz #cartenz murah #sevensummit

Posting Komentar

Anda dapat mengomentari artikel ini menggunakan akun google anda. Silahkan untuk masuk ke email anda / akun google kemudian berkomentar secara bijak.

Lebih baru Lebih lama

Paket Pendakian Gunung

Package Corporate

Package Honeymoon

Safary Trip

Xplore Wisata

XploreWisata merupakan salah satu jasa penyedia jasa layanan guide dan porter pendakian gunung.

Hubungi Admin