Pantai Pok Tunggal, Surga Tersembunyi Dibalik Bukit Tinggi
Jogja merupakan salah satu daerah wisata yang menurut saya paling banyak memiliki varian objek wisatanya.
Mulai dari wisata alam, wisata sejarah, wisata candi, bahkan wisata pantai semua ada disini.
Iya, kamu tidak salah dengar. Wisata pantai.
Jika saya bertanya, apa nama pantai yang kamu kenal yang berada di Jogja? pasti mayoritas menjawab pantai Parangtritis. Padahal baru-baru ini, pantai di daerah selatan Jogja sedang banyak dieksplor dan salah satunya adalah Pantai Pok Tunggal.
Pantai Pok Tunggal merupakan salah satu gugusan pantai yang berada di wilayah bagian selatan Yogyakarta, tepatnya di daerah Wonosari – Gunungkidul.
Pantai ini merupakan salah satu pantai yang baru dibuka. Sekitar bulan mei 2012, pantai ini baru mulai dibuka aksesnya untuk wisatawan. Memang dikala itu, fasilitas di pantai ini belum terlalu memadai. Bahkan ketika pertama saya kesana, belum banyak warung makan yang dibuka. Baru ada satu dua warung yang sedang dalam proses pembangunan. Dan pantainya pun masih sangat sepi. Tapi sekarang tidak perlu khawatir, karena pantai ini sudah ramai dan fasilitas di pantainya pun sudah memadai.
Tapi kamu tidak perlu kecewa, karena perjuanganmu menemukan pantai ini akan terbayar lunas ketika kamu melihat keindahan pantainya.
pantai berpasir putih, dengan dataran yang landai dilindungi bukit-bukit batu tegak lurus. Yang tingginya berkisar 50 meter. Bukit-bukit ini seakan melindungi pantai ini dari luar. Dan tebing-tebing di pantai ini juga memiliki potensi untuk dijadikan sebagai area olahraga panjat tebing. Tapi masih perlu banyak dikembangkan karena belum dibuka jalurnya.
Setibanya di pantai ini, kamu akan disembut dengan pemandangan pantai pasir putih yang indah dengan satu pohon ditengahnya. Ya, kamu akan melihat satu pohon yang menjadi icon pantai ini. Dan karena pohon ini juga pantai dinamakan dengan pantai Pok Tunggal. Yang artinya pohon duras (pok tunggal).
Selain itu, pantai ini juga memiliki sumber mata air. Yang konon katanya di dapat dari aliran sungai bawah tanah khas daerah kharst seperti di Gunungkidul ini.
Fasilitas di pantai ini juga sekarang sudah memadai. Sudah tersedia toilet umum, warung makan, penginapan, gazebo, dan penyewaan payung dengan kapasitas 2 – 3 orang yang dijajakan oleh masyarakat sekitar. Payung ini bisa kamu sewa dengan harga 20ribu/sekali sewa.
Atau jika kamu berencana menginap di pinggir pantainya, kamu bisa sewa tenda dome ke penduduk sekitar dengan biaya 60.000,-/sekali sewa.
Karena pantai pok tunggal ini merupakan pantai yang baru dibuka dibanding pantai-pantai lainnya di kawasan selatan Jogja. Seperti pantai indrayanti, pantai baron, dan pantia lainnya. Maka kebersihan dan kelestarian alam di pantai ini masih sangat dijaga.
Jangan sekali-kali kamu coba untuk buang sampah sembarang di area pantai ini. Karena kamu akan didenda 10.000,- jika kamu membuang sampah sembarang. Ini dilakukan oleh penduduk sekitar agar kebersihan di area pantai tetap terjaga.
Oh iya, hampir lupa. Untuk biaya tiket masuk pantai ini juga tergolong murah. Untuk pengendara motor hanya dikenakan biaya masuk 3.000,-/motor, dan untuk mobil 5.000,-/mobil dan minibus sebesar 15.000,-/bus. Kendaraan besar yang bisa masuk ke pantai ini hanya minibus, untuk bigbus belum bisa masuk karena akses jalanya yang kecil.
Sayang rasanya jika kamu sudah mampir ke daerah selatan Jogja ini, tapi tidak mampir dan menikmati indahnya pantai pok tunggal.
Bagaimana? tertarik untuk mengunjungi pantai ini. Bagikan informasi ini dan ajak teman-teman kamu untuk berkunjung dan menikmati indahnya pantai pok tunggal – Yogyakarta.
Sumber :
http://jogjaid.com
Call Center,
085.643.455.685
D72E559E / 7A722B86
Instagram : instagram.com/xplore.wisata
Instagram : instagram.com/xplore.gunung
Instagram : instagram.com/syarifain
Fanspage Umum : facebook.com/xplore.wisata
Fanspage Gunung : facebook.com/xplore.gunung
Website :
Instagram : instagram.com/xplore.gunung
Instagram : instagram.com/syarifain
Fanspage Umum : facebook.com/xplore.wisata
Fanspage Gunung : facebook.com/xplore.gunung
Website :
#porter #guide #pemandu #transport lokal #rinjani 3.726 mdpl #semeru 3.676 mdpl #slamet 3.428 mdpl #lawu 3.265 mdpl #merbabu 3.145 mdpl #sindoro 3.150 mdpl