Ternyata Jepara tidak hanya melulu tentang Pantainya saja, rupanya ada
banyak juga tempat wisata alam di Jepara yang indah. Salah satunya
adalah Air Terjun Songgolangit. Air terjun ini memiliki keindahan yang
sangat luar biasa, berada di Desa Bucu, Kecamatan Kembang sejauh 30 km
arah utara dari pusat kota Jepara, Air Terjun Songgolangit memiliki
ketinggian 80 m dengan lebar 2 m.
Nama air terjun ini konon karena jika dilihat dari bawah, maka air terjun tersebut tampak seolah sedang menyangga horizon langit. Wisata alam ini memberikan pengalaman tersendiri bagi wisatawan yang ingin menikmati udara yang sejuk, pemandangan alam yang indah, disini ada banyak kupu-kupu dengan warna-warni yang indah. Menurut kisah masyarakat setempat, konon air terjun ini ditunggui oleh sepasang suami isteri yang ikut menjaga kenyamanan para wisatawan untuk menikmati keindahan di kawasan air terjun, sebab para wisatawan adalah tamu yang perlu dihormati dan dijaga keamanannya dan kenyamananya.
Bagaimana? Anda mau mandi-mandi disni?
http:// tempatwisataseru.com/ tempat-wisata-di-jepara/
Nama air terjun ini konon karena jika dilihat dari bawah, maka air terjun tersebut tampak seolah sedang menyangga horizon langit. Wisata alam ini memberikan pengalaman tersendiri bagi wisatawan yang ingin menikmati udara yang sejuk, pemandangan alam yang indah, disini ada banyak kupu-kupu dengan warna-warni yang indah. Menurut kisah masyarakat setempat, konon air terjun ini ditunggui oleh sepasang suami isteri yang ikut menjaga kenyamanan para wisatawan untuk menikmati keindahan di kawasan air terjun, sebab para wisatawan adalah tamu yang perlu dihormati dan dijaga keamanannya dan kenyamananya.
Bagaimana? Anda mau mandi-mandi disni?
http://
Tags:
Kab Jepara