Peta Menuju Pantai Sepanjang Gunungkidul

Peta Menuju Pantai Sepanjang Gunungkidul

Jika sobat sedang mencari informasi tentang Peta Menuju Pantai Sepanjang di Gunungkidul, sobat sedang berada di blog yang tepat, karena selain peta menuju kesana, saya akan memberikan sedikit pengalaman serta foto-foto ketika berkunjung ke Pantai Sepanjang. Berikut pengalaman saya selengkapnya.

Peta Menuju Pantai Sepanjang di Gunungkidul

Pagi itu, saya berkesempatan liburan bersama keluarga ke Pantai Sepanjang Gunungkidul. Mungkin bagi wisatawan, pantai ini belum banyak dikenal karena kalah pamor dengan Baron, Kukup, Krakal, maupun Indrayanti yang baru-baru ini sedang trend, bahkan sekedar untuk menyentuh pasir putihnya yang memang indah.  

Kuliner Laut
Pantai Sepanjang sendiri berada tidak jauh dari Pantai Kukup, hanya beberapa menit dari pantai berkarang tersebut. Sebagai pantai yang belum banyak dikunjungi, Sepanjang masih sangat alami dibanding pantai-pantai lain di pesisir selatan Gunungkidul. Jalan masuk ke pantai inipun masih berbatu dan hanya sebagian kecil yang dicor blok. Akan tetapi, dibalik perjuangan menuju pantai ini, tersimpan sebuah kepuasan akan indahnya alam yang masih asri.

Sisi Selatan Pantai Sepanjang Gunungkidul
Sampai di Pantai Sepanjang di Gunungkidul,  kita pun akan merasa nyaman karena kawasan parkir yang aman, dengan deretan gubuk-gubuk kecil sebagai point view ke arah laut lepas. Pasir putih dengan tumbuhan pandan yang berderet rapi sepanjang lebih dari 500 meter membentang dari timur ke barat menambah keindahan pantai ini. Tentu tidak berlebihan jika saya sebut Pantai Sepanjang di Gunungkidul adalah pantai yang sangat indah karena alamnya yang cenderung masih asri dan asli.

Sisi Utara Pantai Sepanjang
Menikmati pantai Sepanjang tentu kurang lengkap tanpa mencicipi hidangan kas tangkapan hasil laut. Beberapa warung di sekitar pantai ini ada untuk para wisatawan, menyediakan beragam menu unggulannya dengan harga yang terjangkau. Seraya menungggu masakan matang, kita pun dapat menghabiskan waktu dengan melihat-lihat sekeliling pantai ini, terutama sisi utara pantai yang menyuguhkan pemandangan khas kawasan karst berupa bukit berkapur dan pepohonan jati.

Pantai Sepanjang dari atas Bukit
Jika Anda menyukai tantangan serta memiliki fisik yang kuat, memanjat bukit di sebelah barat pantai ini akan memberikan pemandangan yang lebih eksotis. Pantai Sepanjangdi Gunungkidul ini akan nampak indah dibalik rerimbunan pohon pandan. 
Pantai Sepanjang Gunungkidul
Di sisi lain, kawasan pantai di sebelahnya juga terlihat anggun, asri, dan alami, memberikan nuansa alam pantai yang amat indah. Untuk lebih detailnya, Anda dapat menikmati pemandangan alami pantai ini, terutama di pagi hari sebelum ramai dikunjungi. Demikian sekilas tentang Peta Menuju Pantai Sepanjang di Gunungkidul. Semoga bermanfaat.
 

Posting Komentar

Anda dapat mengomentari artikel ini menggunakan akun google anda. Silahkan untuk masuk ke email anda / akun google kemudian berkomentar secara bijak.

Lebih baru Lebih lama

Paket Pendakian Gunung

Package Corporate

Package Honeymoon

Safary Trip

Xplore Wisata

XploreWisata merupakan salah satu jasa penyedia jasa layanan guide dan porter pendakian gunung.

Hubungi Admin