Pantai Karangbolong

Pantai Karangbolong
Kebumen Jawa Tengah
 
Pantai Karangbolong, Kebumen

Pantai Karang Bolong terletak kira – kira 18 km ke arah selatan kota Gombong.  Nama Karang Bolong berasal dari karang yang berarti batu karang, dan Bolong adalah lubang, Karang Bolong berarti batu karang yang berlubang. Pantai ini memang memiliki batu karang dengan lubang sangat besar. Pantai Karang Bolong terkenal dengan sarang burung lawet di dalam goa. Terdapat 3 goa dimana burung lawet tinggal yaitu Gua Pasir, Karangduwur dan Karang Bolong. Pengunduhan sarang lawet dilakukan 4 kali yaitu pada musim 2, 4, 7, 9 ( kalender Jawa ) yang didahului dengan upacara selamatan.

Ombak di pantai ini cukup besar, pecahan ombak yang menghantam karang menjadi pemandangan yang mengagumkan sekaligus mendebarkan. Jangan coba-coba untuk berenang di sini karena tarikan ombaknya sangat kuat. Menikmati pantai ini cukup dengan duduk santai di tepi pantai dengan lambaian pohon kelapa yang membuat anda mengantuk.

Posting Komentar

Anda dapat mengomentari artikel ini menggunakan akun google anda. Silahkan untuk masuk ke email anda / akun google kemudian berkomentar secara bijak.

Lebih baru Lebih lama

Paket Pendakian Gunung

Package Corporate

Package Honeymoon

Safary Trip

Xplore Wisata

XploreWisata merupakan salah satu jasa penyedia jasa layanan guide dan porter pendakian gunung.

Hubungi Admin